Hot News

Kapolda Riau dan Rombongan Kunjungan Kerja ke Polres Rohil

Kamis, 20 Februari 2020 - 08:22 WIB , Editor: alb,

Rohil | Tribunterkini- Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi SH SIK MSi dan rombongannya yang terdiri dari pejabat utama Polda Riau melakukan kunjungan kerja ke polres Rohil.

   

Kunjungan kerja tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung terhadap kesiap-siagaan semua komponen yang ada di Rohil dalam menangani kasus kebakaran hutan dan lahan.( karhutla )

 

Kedatangan Kapolda Riau dan Rombongannya ke Satuan wilayah Jajaran Polda Riau di Polres Rohil itu disambut oleh Kapolres Rohil AKBP Muhammad Mustofa,SIK, MSi, dan jajarannya, Bupati Rohil H. Suyatno AMp. dan forkopimda kabupaten Rokan hilir, Ketua DPRD Kabupaten Rohil Maston. Kasdim TNI, Ketua LAM-Riau Kabupaten Rohil, tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

 

Berapa rangkaian kegiatan menyambut Kunjungan kerja Kapolda Riau Irjen pol Agung Setya Imam Effendi SH SIK MSi dan rombongannya yang datang pada hari Rabu 19/ 02/ 20/ sekira pukul 12:30 wib ke Polres Rohil. 

 

Rangkaian acara penyambutan Kapolda Riau antara lain tradisi penyambutan di Polres Rohil, penyambutan oleh Kapolres Rohil dan Ketua Bhayangkari Cabang Rohil, Jajar Hormat, ucapan Selamat Datang (Bersalam-salaman), menyanyikan lagu selamat datang, acara ramah tamah,pembagian zakat profesi, simulasi Karlahut, arahan Kapolda Riau, dan tarian koreografi serta do'a.

   

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan acara ramah tamah Kapolda Riau di Polres Rohil yang dimulai dari Pembukaan, Pembacaan Do'a

 

Dalam sambutannya Kapolda Riau mengapresiasi kelengkapan Karlahut Polres Rohil yang masih memiliki keterbatasan, mengapresiasi Forkopimda Rohil yang solid dalam penanganan Karlahut.

 

Kemudian Kapolda Riau Irjen pol Agung Setya Imam Effendi juga mengingatkan jajaran kepolisian dimana pada saat ini menurutnya polisi sudah berada di jalan yang benar dan baik, meminta agar bawahannya  bekerja dengan mendengarkan Kata hati, karena  kekuatan kita bukan kuantitas tetapi kekuatan kita adalah kualitas

dan jagalah kesehatan dan kebugaran serta jagalah keluarga dengan penuh tanggung jawab.

 

Dan kegiatan simulasi Karlahut yang terdiri dari pembukaan, laporan Perwira Upacara .Kompol James.I.S Raja Guguk SIK.MH, Pengecekan Posko Karlahut Oleh Kapolda Riau di Saksikan Oleh Forkompinda, Simulasi Karlahut Oleh TNI ,POLRI dan Relawan Karlahut,\.

 

Selanjutnya pembagian 3 Unit Mesin Pompa Air kepada 3 Kecamatan ( Kubu, Pekaitan dan Panipahan), Pembagian Pin perunggu Kapolda terhadap Personil RCM terbanyak Brigadir. Ikbal Dalimunthe, Tarian Koreografi Karlahut, photo - photo bersama Do'a dan Penutup (*rilis/zurfahmi).

(Rohil/alb)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar